Connect with us

Berita Terkini

Promosikan Kain Tenun Mandar Sulawesi Barat Di Ajang Fashion Show

Sorotjakarta,-
Salah satu produk kerajinan khas Sulawesi Barat yang sudah dikenal di seluruh Indonesia adalah kain tenun khas Mandar.

Baru-baru ini Dekranasda Provinsi Sulawesi Barat Bekerjasama dengan Dewan Kerajinan Nasional mempromosikan kain khas Mandar melalui ajang Fashion Show yang menjadi rangkaian acara Kriyanusantara, di Jakarta, Sabtu, 14/9/2019.

Dalam gelaran acara bergengsi ini beragam model pakaian dari kain tenun Mandar di peragakan oleh para desainer ternama ibu kota dan desainer lokal.

Andi Ruskati Ali Baal mengucapkan syukur atas capaian dari Dekranasda Sulbar yang telah menampilkan kain tenun Mandar melaui tangan perancang terkenal menjadi berbagai model pakaian cantik dan menarik, “semoga Dekranasda Sulbar kedepannya lebih terkenal lagi dengan kain Tenun Mandarnya.” Ucap Andi Ruskati.

Lebih lanjut di katakannya “Pengrajin di Sulbar tidak hanya pada kain tenun namun masih banyak lagi pengrajin di bidang lainnya seperti kerajinan kayu dan lainnya yang dapat di kembangkan lagi sehingga hasil produk dari para pengrajin di Sulbar berkualitas dan mempunyai daya saing tinggi.” Tambah Istri Gubernur Sulbar yang juga Politisi Gerindra yang baru saja di lantik ini.

“Saya berharap produk-produk kerajinan Sulbar dapat lebih di kenal tidak hanya di dalam namun juga si luar negeri.” Harapnya.(yurike)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Berita Terkini

error: Content is protected !!