Connect with us

Berita Terkini

Usung Jargon ‘Ajeg Digjaya’, DPC BMI Kuningan Resmi Dideklarasikan

Sorotjakarta,-
Organisasi sayap Partai Demokrat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Bintang Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Kuningan resmi dideklarasikan, Rabu (24/3/2021). Bertempat di De Jehan’s Hotel, Jl Raya Sangkanhurip, Kuningan.

Hadir dalam acara tersebut Ketua Umum BMI Farkhan Evendi dengan didampingi sejumlah pengurus DPN BMI. Dalam sambutannya Farkhan menyampaikan BMI adalah ladang untuk mengasah pikiran, jiwa dan juga ketrampilan para kadernya.

“Maka tepat jika BMI Kuningan dalam yel-yelnya mengusung jargon ‘ajeg digjaya’, dengan harapan semoga BMI Kuningan selalu kokoh dan berjaya, sehingga mampu menginspirasi DPC yang lain khususnya yang ada di Jawa Barat,” kata Farkhan.

Lebih lanjut Farkhan menyampaikan, harus disadari bahwa BMI adalah ladang kontestasi pemimpin, dalam rangka memasarkan diri dan kelompoknya.

“Agar orang-orang percaya bahwa sumberdaya BMI dan Partai Demokrat adalah sumberdaya terbaik diantara semua yang ada di Indonesia,” tutur Farkhan.

Hadir pula dalam acara tersebut Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Kuningan Toto Hartono dan Wakil Sekretaris DPD BMI Jawa Barat Maulana Hasanudin.

Dalam sambutannya, Toto menyampaikan kehadiran BMI adalah angin segar bagi Partai Demokrat. Karena dengan kehadiran organisasi sayap, diharapkan Partai Demokrat Kuningan ke depan menjadi semakin kuat.

“Untuk itu, kepada para pengurus yang telah dilantik diharapkan bisa segera membangun kepengurusan sampai tingkat kecamatan,” ucap Toto.

Dipercaya untuk memimpin DPC BMI Kuningan adalah Rany Febriani dan didampingi sekretatisnya Irma Megawati dan Reni Parlina sebagai bendahara.

Dalam sambutannya Rany menyampaikan, bersama jajaran pengurus yang baru saja dilantik pihaknya bertekat untuk berusaha membesarkan Partai Demokrat di Kabupaten Kuningan.

“BMI Kabupaten Kuningan saya harap dapat menjadi motor penggerak, bala bantuan dan kaki tangan Partai Demokrat di Kabupaten Kuningan khususnya,” tutur Rany.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Berita Terkini

error: Content is protected !!