Connect with us

Teknologi

Universitas Panca Sakti Kampus Berakreditasi Baik Sekali

Sorotjakarta,-
Universitas Panca Sakti berhasil melaksanakan Re Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) dengan hasil Baik Sekali.

Predikat Baik Sekali tertuang dalam sertifikat berdasarkan surat keputusan Direktur Dewan Eksekutif BAN-PT No. 1085/SK/BAN-PT/Ak/PT/V/2024 yang berlaku sejak 21 Mei 2024 hingga 21 Mei 2029 dan ditandatangani langsung oleh Direktur Dewan Eksekutif BAN- PT Prof. Ari Purbayanto
Ph.D.

Ditemui baru-baru ini dalam kegiatan pemotongan dan penyaluran daging kurban pada perayaan Hari Idul Adha 1445 H di Kampus A Jalan Raya Hankam, Kota Bekasi, Rektor Zaharuddin, SE., MM., Ph.D mengungkapkan rasa syukur atas predikat Baik Sekali untuk Universitas swasta pertama di Indonesia yang memiliki Pasca PAUD tersebut.

Menurut Rektor bahwa predikat Baik Sekali akan menjadikan sebuah penilain bagi masyarakat yang tentu akan berdampak pada suatu Universitas, dalam hal ini ia berharap Universitas Panca Sakti dapat terus maju berkembang dengan mutu dan kualitas yang lebih baik lagi

“Alhamdullillah atas predikat Baik Sekali ini, saya bangga dan mengapresiasi kepada seluruh sivitas akademika Universitas Panca Sakti yang telah bekerja keras untuk meraih akreditasi tersebut.” Ucap Rektor.

“Mudah-mudahan kedepan Universitas Panca Sakti akan lebih baik dan lebih maju lagi dengan kebersamaan semua.” Pungkas Rektor.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!