Sorotjakarta,-
Pilpres telah usai, pasangan Presiden pun telah ditetapkan oleh penyelenggara Pemilu KPU, kini masyarakat bersiap menghadapi pemilihan kepala daerah pada bulan November mendatang.
Dalam perhelatan Pilkada mendatang, Kota Cirebon menjadi daya tarik bagi bacalon kandidat yang ingin menduduki kursi orang nomer satu di daerah tersebut. Mengingat letak wilayahnya yang cukup strategis diantaranya sebagai kota metropolitan bagi kota-kota penyangga di sekitarnya hingga menjadikannya kota tujuan berusaha dan bekerja, jalan tol Palimana-Kanci yang melintasi Kota Cirebon sebagai jalur penghubung antar kota antar Provinsi, hingga bandara internasional Kertajati yang berada di Kabupaten Majalengka yang berdekatan dengan Kota Cirebon membuat wilayah ini memiliki daya tarik dan berpotensi untuk dikembangkan bagi setiap pemimpin di Kota Cirebon kedepan.
Salah satu bakal calon yang siap menjawab peluang dan menjadikan kota Cirebon lebih maju lagi yakni Reza Masnyur.
Putra asli Cirebon tersebut merupakan anak muda yang tergabung dalam Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) DPD Jawa Barat, saat ini sosok pengusaha tersebut memegang jabatan sebagai sekretaris Umum BPD HIPMI Jabar.
Pada media ini, ia menuturkan bahwa dirinya siap bertarung dalam Pilkada Kota Cirebon dan telah mengantongi dukungan dari BPD HIPMI Jabar.
Reza juga mengatakan niatnya maju sebagai bacalon selain karena panggilan hati nurani sebagai putra asli Cirebon ia ingin membawa tanah kelahirannya menjadi lebih maju lagi.
“Selain itu saya juga ingin mewarnai kontestasi Pilkada Kota Cirebon, serta ingin mengatakan bahwa tidak hanya politikus yang dapat memimpin suatu daerah atau maju dalam Pilkada tetapi pengusaha juga mampu memimpin, hal ini dapat dilihat dari geliat perekonomian di suatu daerah karena peran serta dari pengusaha.”Tegas Reza disela acara Musda BPD HIPMI Jawa Barat, pada Sabtu, 18/5/2024 di The Margo Hotel.
Berbicara Kota Cirebon, Reza yang memiliki jargon Mimpi Aja Dulu mengatakan bahwa Cirebon sangat strategis, pasalnya daerah Cirebon memiliki akses infrastuktur yang cukup memadai, mulai dari jalan tol hingga bandara Kertajati yang menurut pengusaha sukses tersebut harus mampu di maksimalkan oleh pemimpin masa depan di Kota Cirebon.
“Kota Cirebon merupakan kota metropolitan bagi kota- kota disekitarnya yang menjadikan Cirebon tujuan berusaha dan bekerja bagi kota-kota penyanggah disekitarnya. Nah Itu peluang yang harus kami manfaatkan.” Tegas bacalon dengan jargon Mimpi Aja Dulu.
“Sama dengan seorang pengusaha, harus bermimpi lalu menggapai mimpi tersebut dengan berusaha, begitu juga dengan mimpi untuk memajukan Kota Cirebon menjadi kota maju, kita harus bermimpi dan bismillah kita harus berusaha dan berjuang menggapai mimpi tersebut hingga terwujud.” Pungkas Reza.(yr)