Connect with us

Berita Terkini

H. Saharuddin, SE, MM, Ph.D Rektor Baru Panca Sakti University

Sorotjakarta,-
Yayasan Panca Sakti Bekasi resmi melantik H. Zaharuddin, SE, MM, Ph.D sebagai Rektor Panca Sakti University (PSU) untuk periode pertama 2020-2024 pada Sabtu, 4/7/2020 di Kampus A Panca Sakti University. Pelantikan Dihadiri oleh Ketua Pembina Yayasan Dr. Ir. H.M Budi Djatmiko, M.Si, MEI, Pembina Yayasan H. Taufan Yudhoyono dan Ketua Yayasan Drs. Nursal MM.

Dalam arahannya, Dr. Ir. H.M Budi Djatmiko, M.Si, MEI mengatakan apapun organisasinya, apabila mengabaikan kondisi pandemi Covid-19 saat ini maka siap-siap hilang.

“Siapa saja dosen yang tidak menyesuaikan dengan lingkungannya dan gagap teknologi maka akan tergeser.” kata Dr. Ir. H.M Budi Djatmiko, M.Si, MEI.

Penggabungan 3 sekolah tinggi tambah Dr. Ir. H.M Budi Djatmiko, M.Si, MEI akan menambah efek kejut. Kampus PSU dituntut untuk mengubah pola lama dan menjual kurikulum yang berbeda.

“Saya ucapkan selamat, anda akan menjadi pemimpin dan pelayan di kampus Panca Sakti University.” ungkap Dr. Ir. H.M Budi Djatmiko, M.Si, MEI.

Sementara itu, rektor PSU yang dilantik H. Zaharuddin, SE, MM, Ph.D mengajak seluruh jajarannya untuk bersama-sama membangun PSU dan bergerak cepat.

“Kita akan kompak bersama-sama membangun dan mengembangkan kampus ini. Mudah-mudahan dalam waktu dekat kita juga akan buka program Pasca Sarjana.” kata H. Zaharuddin, SE, MM, Ph.D.

Panca Sakti University memiliki 3 Fakultas dan 9 program studi yang banyak diminati oleh calon mahasiswa. Antara lain program studi Akuntansi dan Manajemen pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis, program studi Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Bahasa Inggris dan Pendidikan Guru PAUD untuk Fakultas Ilmu Pendidikan.

Sedangkan Fakultas Sains dan Teknologi ada program studi Teknik Informatika dan Sistem Informatika untuk jenjang S-1, serta Komputer Akuntansi dan Manajemen Informatika untuk program D-3.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Berita Terkini

error: Content is protected !!